Monthly Archives: August 2022

Yuk, Bersih-Bersih Keyboard

Sudah lama sebetulnya saya tidak memakai keyboard biasa. Sejak PC kami rusak PSU-nya, akhirnya pensiun. Keyboard menganggur lama. Lebih sering menggunakan laptop 💻 jadul bermerek HP. Tapi sejak dulu saya memang agak kesulitan menggunakan keyboard di laptop. Tidak senyaman keyboard biasa.

Nah, kebetulan belakangan ini laptop,yang sudah beberapa kali servis ini, tombolnya bermasalah. Ada yang tidak merespon saat ditekan. Jadilah saya hunting kabel konektor PS2 ke USB. Untung masih ada yang jual. Akhirnya keyboard lama pun difungsikan kembali. ⌨️

Suatu hari, ada insiden. Keyboard yang diletakkan di lantai sepertinya terkena tumpahan air minum 💦 . Akhirnya, terpikir untuk membongkarnya. Maksud hati supaya bisa dikeringkan sekaligus dibersihkan.

Eits, untuk jaga-jaga saya foto dulu tombol-tombol keyboardnya. Supaya nanti tidak salah pasang. 😎

Persiapan sebelum bersih-bersih.

Sebetulnya cukup gampang membersihkan keyboard ini. Pertama, saya lepas satu persatu tombolnya. Saya cungkil dengan obeng kecil. Waow, kelihatan kotor sekali bagian dalamnya.

Tumpukan debunya bukan main

Untuk membersihkannya, saya menggunakan kuas. Saya sapu permukaan dan tiap sudutnya sampai bersih. Terakhir saya basahi sedikit kuasnya karena air yang tumpah ada madunya, jadi biar tidak didatangi semut. Tombol-tombolnya saya rendam dengan air, lalu saya keluarkan dan letakkan di lap kering.

Sudah bersih, saudara.

Setelah semua cukup kering, saya mulai pasang lagi satu persatu tombolnya.

Tada.. Sudah kinclong, saudara.

Sesudah terpasang semua, saya sambungkan lagi ke laptop. Alhamdulillah, sejauh ini berfungsi normal.

Catatan: merek keyboard saya Genius. Mungkin untuk keyboard merek lain bisa berbeda layout maupun pemasangan tombolnya.